Senin, 04 Maret 2019

RS M.HASSAN TOTO LANUD ATANG SENDJAJA GELAR BAKTI SOSIAL KESEHATAN



KEMANG - Rumah Sakit TNI Angkatan Udara (RSAU) dr. M. Hassan Toto Lanud Atang Sendjaja bekerjasama dengan PIA Ardhya Garini Cabang 3/D. I Lanud Atang Sendjaja melaksanakan kegiatan bakti sosial dalam rangka survival dasar sangga langit T.A 2019 . bertempat di Desa Ujung Genteng Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi Jawa Barat. Rabu (27/2/2019). Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Erwin B Utama Yang didamping Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 3/D. I Lanud Atang Sendjaja Ny. Yoel Erwin B Utama pada saat melaksanakan peninjauan mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian warga Lanud Atang Sendjaja kepada masyarakat Ujung Genteng Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi Jawa Barat.
Menurut Danlanud ATS, masyarakat Ujung Genteng Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, telah turut aktif ikut mendukung setiap kegiatan survival dasar yang dilaksnakan oleh TNI AU Lanud Atang Sendjaja. Selanjutnya, Marsma TNI Erwin B. Utama berharap agar hubungan baik antara warga Ujung Genteng Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi Jawa Barat dengan Lanud Atang Sendjaja tetap terjalin baik. “Kegiatan Lanud Atang Sendjaja menggelar bakti sosial berupa pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat ini, sebagai bentuk terimakasih atas kerjasama yang sudah terjalin baik selama ini,” ungkap Marsma TNI Erwin B Utama.
Lebih lanjut Danlanud ATS juga berharap, kegiatan bakti sosial ini dapat bermanfaat bagi warga dan sekaligus lebih mempererat tali persaudaraan antara kita, warga desa ujung genteng Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi Jawa Barat dengan Lanud Atang Sendjaja. Kegiatan bakti sosial tersebut dipimpin langsung Kepala Rumah Sakit Kepala Rumah Sakit dr.M.Hassan Toto Lanud Atang Sendjaja Letkol Kes dr. Ngudiarto,Sp.Pd, tersebut diikuti sebanyak 60 pasien untuk melakukan pemeriksaan umum secara gratis. “Kegiatan Bakti Sosial ini melibatkan tim kesehatan Satrad 216 cibalimbing dengan tenaga medis satu dokter, dua paramedis, empat dokter perawat dan dua apoteker”, ujar Letkol Kes dr. Ngudiarto. Hadir pada kegiatan bakti sosial tersebut, Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Erwin B Utama, Komandan Wing Udara 4 Lanud Sendjaja Kolonel Pnb Muzafar, Dansatrad 216 Cibalimbing Mayor Lek Panca Prawira, Danskadron Udara 8, Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 3/D I Ny Yoel Erwin B Utama IKKT Satrad 216 Cibalimbing Sukabumi.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar