BOGOR – Komandan Lanud Atang Sendjaja, Marsma TNI Erwin B. Utama menerima kunjungan delegasi Aviation And Maintenance Subjeck Matter Expert Exchange (SMEE) TA. 2019 US-PACAF yang dipimpin oleh LT. Col Tolentino Joseph Ochoa, bertempat di Ruang Rapat Mako Wing 4 Lanud Atang Sendjaja, Senin (18/2).
Dalam sambutannya, Komandan Lanud Atang Sendjaja mengucapkan selamat datang kepada seluruh rombongan di Lanud Atang Sendjaja.
“Semoga kegiatan ini akan bermanfaat, baik kepada kami di Lanud Atang Sendjaja maupun kepada rekan-rekan dari Hawaii Army National Guard (HIARNG),” ujar Marsma TNI Erwin B Utama.
Lebih lanjut Komandan Lanud Atang Sendjaja mengatakan, Aviation And Maintenance Subjeck Matter Expert Exchange (SMEE) TA. 2019 ini bertujuan untuk menjalin kerjasama dan saling dapat berbagi ilmu dan pengalaman sesuai fungsi dan tugas masing-masing.
“Oleh sebab itu, gunakan kesempatan yang baik ini untuk saling mengenal, saling bertukar pengalaman tugas dan fungsi masing-masing secara umum, sehingga akan memudahkan kita untuk melakukan komunikasi dan koordinasi sebatas tugas-tugas yang kita laksanakan, sesuai kepentingan negara masing-masing,” pungkas Komandan Lanud Atang Sendjaja.
Diakhir sambutannya, Komandan Lanud Atang Sendjaja berharap, dengan adanya kegiatan ini, hubungan yang sudah terjalin dengan baik akan dapat ditingkatkan lagi pada masa kini dan masa-masa yang akandatang.
Aviation And Maintenance Subjeck Matter Expert Exchange (SMEE) TA. 2019 ini akan berlangsung selama lima hari mulai tanggal 18 sampai dengan 22 Februari 2019 yang diikuti oleh 11 peserta dengan kegiatan pemberian materi yang dilaksanakan di Ruang Rapat Mako Wing Udara 4 Lanud Atang Sendjaja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar