Selasa, 11 Juli 2017

Kepala Sekolah TK. Angkasa Lanud Ats Diserahterimakan



Keterangan gambar: Ketua Yasarini Cabang Lanud Atang Sendjaja, Ny. Irwan Is. Dunggio saat menyaksikan penandatanganan berita acara serhaterima jabatan Kepala Sekolah TK.Angkasa Lanud Ats dari pejabat lama Ibu Novi kepada pejabat baru Ibu Desy Reswati Nuryatin, Selasa (11/7).
Lanud Atang Sendjaja, Senin (11/7) 

Kepala Sekolah TK. Angkasa Lanud Atang Sendjaja diserahterimakan dari Ibu Novi kepada ibu Desy Reswati Nuryatin, Selasa (11/7). Serahterima kepemimpinan di sekolah TK. Lanud Atang Sendjaja dipimpin langsung oleh Ketua Yasarini Cabang Lanud Atang Sendjaja Ny. Irwan Is. Dunggio, bertempat di kantor Yasarini Lanud Atang Sendjaja.

Dalam sambutannya, Ketua Yasarini Cabang Lanud Atang Sendjaja mengatakan bahwa pergantian pimpinan seperti ini bukanlah sesuatu hal yang baru, akan tetapi merupakan peristiwa biasa yang dilaksanakan secara terencana, teratur dan berkesinambungan guna mendinamisasikan organisasi dengan mendaya gunakan sumber daya manusia seoptimal mungkin.      Selanjutnya Ny. Irwan Is. Dunggio menyatakan bahwa  untuk organisasi Yasarini, pergantian pimpinan merupakan ketentuan dari pedoman penyelenggaraan dan pengelolaan pendidikan di lingkungan Yayasan Ardhya Garini,  yang dimaksudkan untuk membawa suasana segar  dan kegairahan kerja yang nantinya diharapkan dapat mendorong keberhasilan pelaksanaan tugas. 

“Seperti kita ketahui bersama, tuntutan pendidikan khususnya untuk usia dini sangat diperlukan dan harus mendapatkan perhatian penting, karena pada saat usia dini tersebut anak-anak memerlukan transformasi pengetahuan yang baik, agar kelak di kemudian hari anak-anak siap menjadi generasi penerus yang handal, beriman dan bertakwa, serta memiliki semangat kompetitif hidup yang positif”, terang Ny. Irwan Is. Dunggio. “Oleh sebab itu, lanjutnya, melalui pergantian kepemimpinan, diharapkan tercipta suasana yang baru dengan dinamika kerja yang semakin tinggi, serta inovasi-inovasi yang dapat memacu semangat belajar dan mengajar, sehingga keberadaan TK. Angkasa ini bisa terus berkembang dan bersaing secara lebih baik lagi dengan pendidikan-pendidikan setingkat lainnya.  Karena itu, faktor kepemimpinan termasuk didalamnya para guru yang mendidik anak-anak tersebut merupakan hal yang sangat penting bagi penciptaan generasi-generasi masa depan yang handal, ungkap Ketua Yasarini Cabang Lanud Ats.

Pada kesempatan yang sama, selaku Ketua Yasarini menyampaikan ucapan terima kasih kepada ibu Novi. “Saya selaku ketua dan atas nama pengurus Yasarini cabang Lanud Atang Sendjaja mengucapkan terima kasih kepada ibu novi yang selama ini telah melaksanakan tugas sebagai kepala sekolah dan menunjukkan prestasinya. Semoga prestasi dan keberhasilan yang sudah ibu tunjukkan ketika memimpin sebagai kepala sekolah, terus ibu lakukan selama ibu mengabdi sebagai guru di sini.   Dan kepada ibu Desy Reswati Nuryatin yang mulai saat ini resmi menjabat sebagai kepala sekolah TK. Angkasa, saya yakin ibu akan mampu menunjukkan yang terbaik dan dapat menindaklanjuti hal-hal positif yang telah dilaksanakan oleh kepala sekolah sebelumnya. Teruslah berprestasi agar TK. Angkasa yang ibu pimpin dapat lebih mampu berkiprah dan bersaing dengan sekolah-sekolah lainnya yang sederajat, imbuh Ny. Irwan Is. Dunggio.  

Hadir dalam acara serah terima jabatan Kepala Sekolah TK. Angkasa Lanud Ats, Pengurus Yasarini Cabang Lanud Atang Sendjaja, para kepala sekolah dari sekolah-sekolah yang berada dibawah Yasarini Cabang Lanud Atang Sendjaja, serta pengrus PIA Ardhya Garini Cabang 3/Daerah I Lanud Atang Sendjaja. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar