Keterangan gambar: Rapat
Panitia Hari Bakti Angkatan Udara yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas
Personel Lanud Ats, Kolonel Pnb. Andi F. Picaulima, S.Sos., yang menjadi Ketua
Paniti Hari Bakti Angkatan Udara di Lanud Ats.
Lanud Atang Sendjaja, Selasa (7/7)
Bulan Juli merupakan
bulan yang bersejarah bagi TNI Angkatan Udara, karena pada bulan tersebut gugur
prajurit-prajurit terbaik TNI Angkatan Udara ketika melaksanakan misi
kemanusiaan. Oleh sebab itu, bulan Juli ditetapkan sebagai bulan bakti TNI
Angkatan Udara yang puncak pelaksanaannya pada setiap tanggal 29 Juli yang
dikenal dengan Hari Bakti Angkatan Udara. Wujud dari bakti TNI Angkatan Udara,
maka salah satu kegiatan yang dilaksanakan adalah bakti sosial.
Pangkalan Udara Atang
Sendjaja dalam merayakan bulan bakti Angkatan Udara melakukan serangkaian
kegiatan bakti sosial yang akan difokuskan kepada masyarakat Bogor. Dalam rapat
panitia Hari Bakti TNI Angkatan Udara yang diketuai oleh Kepala Dinas Personel
Lanud Atang Sendjaja, Kolonel Pnb. Andi F. Picaulima, S.Sos., telah disepakati
untuk melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa Donor Darah dan Sunatan Massal.
“Saat ini kita fokus untuk melaksanakan dua kegiatan sosial berupa donor darah
dan sunatan massal, selain kegiatan bakti sosial lainnya yang akan melibatkan masyarakat sekitar”, terang Kolonel Pnb. Andi F.
Picaulima, S.Sos. “Karena itu, lanjut Kadispers, agar segera dilakukan
sosialisasi kepada masyarakat, dan semua unsur yang terlibat supaya menyiapkan
pelaksanaannya sehingga dapat terlaksana secara maksimal”.
Kegiatan donor darah
dan sunatan massal akan ditangani langsung oleh Rumah Sakit dr. M.Hassan Toto
Lanud Atang Sendjaja. “Kegiatan donor darah dan sunatan massal akan kita
laksanakan tanggal 12 Juli 2017 dan kita pusatkan di aula Iskandar Lanud Atang
Sendjaja,” terang Kepala Rumah Sakit dr. M. Hassan Toto, Letkol Kes. dr.
Ngudiarto.
Pelaksanaan bakti
sosial yang akan dilaksanakan, diselenggarakan oleh panitia hari bakti Angkatan
Udara Lanud Atang Sendjaja, bekerjasama dengan Pengurus PIA Ardhya Garini
Cabang 3/Daerah I Lanud Atang Sendjaja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar