Kamis, 18 Mei 2017

Entri Briefing Awali Tugas Danlanud Ats Yang Baru; Kita Akan Berbuat Banyak Bila Kita Bekerja Bersama-Sama



Lanud Atang Sendjaja, Kamis (18/5)



Sehari setelah pelaksanaan serah terima jabatan Komandan Lanud Atang Sendjaja dari Marsma TNI Hari Budianto kepada Marsma TNI Irwan Is. Dunggio, S.Sos., di Makoopsau I pada hari Rabu (17/5), sebagai Danlanud Ats yang baru, Marsma TNI Irwan Is. Dunggio, S.Sos., melaksanakan entri briefing. Bertempat di ruang rapat Markas Komando Lanud Ats,  Kamis (18/5) entri briefing dilaksanakan sebagai titik awal dari tugas Komandan Lanud Ats baru.

Selain memperkenalkan diri, beberapa pengarahan singkat namun memiliki makna yang sangat penting, disampaikan Danlanud Ats kepada seluruh pejabat dan staf terkait dengan tugas dan tanggung jawab Lanud Atang Sendjaja. Dalam pengarahannya, Danlanud Ats mengatakan bahwa “Saya di sini dalam pelaksanaan tugas sebagai Danlanud, saya adalah pelayan yang bertugas untuk melayani, oleh sebab itu saya mengajak saudara sekalian dan ini juga agar diteruskan kepada seluruh anggota yang ada, agar jangan sungkan-sungkan apabila ada persoalan apapun, sampaikanlah ke saya agar bersama-sama kita mencari solusinya”. Saya adalah orang yang senang berpikir maupun mencari solusi terhadap suatu persoalan dan kerja, melakukannya secara bersama-sama, karena hal itu akan sangat memudahkan kita untuk menemukan langkah-langkah penyelesaikan yang terbaik. Kita akan dapat berbuat sesuatu bahkan banyak hal untuk kemajuan Lanud Ats bila kita berpikir dan bekerja secara bersama-sama. Lanjut Danlanud Ats, “Kita tidak dapat berbuat banyak apabila kita menciptakan kotak-kotakan dalam melaksanakan tugas maupun dalam membangun hubungan kerja, karena itu mari kita intens untuk berkoordinasi, dan jangan sungkan untuk hal tersebut”.  Dengan hubungan kerja yang bagus, semangat serta tetap dalam koridor tugas yang diemban, didukung dengan profesionalitas masing-masing personel, Lanud Ats dapat menjadi Lanud percontohan, ini harapan saya pertama-tama sebagai Danlanud, ungkap Danlanud Ats. “Kita tidak perlu menjadi eksklusif tetapi harus membuka diri dan membangun hubungan kerja sama dan bergaul dengan pihak luar, oleh sebab itu atur waktu saya untuk dapat melakukan kunjungan ke lembaga-lembaga atau instansi-instansi yang berada baik di Kota maupun Kabupaten Bogor”, tandasnya.

Hadir dalam pelaksanaan entri briefing Danlanud Ats adalah Danwing 4 Lanud Ats Kolonel Pnb. Hendro Arief H, S.Sos, para kepala dinas, komandan satuan, serta perwira staf Lanud Atang Sendjaja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar