Senin, 20 Oktober 2014

LANUD ATS SIAP SUKSESKAN PELANTIKAN PRESIDEN R I Ke- 7



 
Komandan Lanud Ats Marsekal Pertama TNI Dedy Permadi,S.E.,MMDS, saat meninggalkan lapangan upacara, pada upacara bendera mingguan, Senin (20/10), di Main Apron Lanud Ats, Semplak Bogor. (Foto: Pentak Lanud Ats).

Lanud Atang Sendjaja (20/10).

Pangkalan TNI AU Atang Sendjaja (Lanud Ats) siap menyukseskan pelantikan Presiden Republik Indonesia ke-7.   Upacara kesiapan dirangkai dalam upacara bendera mingguan dipimpin langsung oleh Komandan Lanud Ats Marsekal Pertama TNI Dedy Permadi,S.E.,MMDS, di main apron Lanud Ats, Senin (20/10),  diikuti  para pejabat Lanud Ats, para Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil Lanud Ats.

Dalam sambutannya Danlanud Ats memerintahkan kepada seluruh personel Lanud Ats yang terlibat langsung maupun tidak langsung dalam kontijensi pelantikan Presiden harus berada dalam kesiapan tinggi, terutama yang berkaitan dengan kesiapan operasional helikopter di Skadron Udara 6 maupun Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Ats.
“Dalam pelantikan presiden ini kalian harus dapat menampilkan profesionalitas yang baik, tetapi keselamatan terbang dan kerja tetap harus diutamakan”, perintahnya.
Selain kesiapan kontijensi pelantikan Presiden, Danlanud Ats juga memberi arahan langsung kepada seluruh personel Lanud Ats, khususnya yang berkaitan dengan disiplin, loyalitas dan kebersamaan.
Disiplin bagi seorang personel Lanud Ats, serunya, merupakan sesuatu yang mutlak dilaksanakan, sebab dengan terbinanya disiplin maka sesuatu yang tidak diharapkan dapat terhindar, sehingga citra pribadi, keluarga maupun dinas dapat terpelihara dengan baik.
Danlanud Ats sangat mengharapkan kepada seluruh personel Lanud Ats untuk dapat menciptakan jalinan komunikasi dengan baik, dengan tujuan agar harmonisasi dan kebersamaan dapat terwujud, sehingga pelaksanaan tugas dapat berjalan dengan baik pula.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar