Senin, 06 Juli 2015

KELUARGA BESAR LANUD ATS DAN WINGDIKUM PERINGATI NUZULUL QUR’AN 1436 H




Keterangan Gambar  :  Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Deddy Permadi, SE.,MMDS. didampingi Dan Wingdikum serta Para pejabat Lanud Ats saat medengarkan ceramah yang disampaikan oleh Ustadz Prof.Dr. K.H. Didin Hafiduddin M.Sc pada acara peringatan Nuzulul Qur’an bertempat di Masjid At-Taqwa Lanud  Atang sendjaja Bogor.   Senin (6/7).  (Foto :Pentak Ats).

Pentak Lanud Ats, Senin (6/7).

Seluruh umat Islam Lanud Atang Sendjaja serta  Wingdikum, memperingati  Nuzulul Qur’an 1436 H, dengan penceramah Ustadz Prof.Dr. K.H. Didin Hafiduddin M.Sc.  Peringatan Nuzulul Qur’an kali ini dilaksanakan secara sederhana dan khidmat  bertempat di Masjid At-Taqwa Lanud Ats yang dihadiri Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Deddy Permadi, SE.,MMDS. Dan Wingdikum,Para pejabat Lanud Ats, Ketua PIA AG Cab.3/D.I beserta pengurus serta Perwira, Bintara, Tamtama dan Pns  serta undangan lainnya. Senin (6/7).

Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Dedy Permadi, SE.,MMDS dalam  sambutannya mengajak kepada seluruh anggota, baik militer maupun PNS beserta Keluarga Besar Lanud Atang Sendjaja dan Wingdikum dibulan suci ramadhan ini untuk introspeksi diri dan mampu mengendalikan diri dari berbagai nafsu yang menguasai kita.   Selanjutnya Dan Lanud mengharapkan tema “Dengan hikmah puasa Ramadhan, Nuzulul Qur’an dan Idul Fitri 1436 H / 2015 M kita mantapkan ketaqwaan prajurit  TNI kepada Allah SWT sebagai landasan moral dalam menyukseskan pelaksanaan tugas pokok TNI AU”.  Dapat diimplementasikan dalam tugas –tugas yang dilaksanakan oleh seluruh anggota Lanud Atang Sendjaja.


Sementara itu Ustadz Prof.Dr. K.H. Didin Hafiduddin M.Sc. dalam ceramahnya menyampaikan Al-Qur’an adalah mukjizat terbesar yang diberikan Allah Ta'ala kepada Rasulullah Muhammad shallallahu 'alaihi wa sallam 14 abad yang silam. Al-Qur’an memiliki ciri khas tersendiri yang tidak dimiliki oleh mukjizat yang lain yang hanya bisa dinikmati dan disaksikan pada zamannya saja. Sejak pertama kali diturunkan Al-Qur’an telah mampu merubah arah dan paradigma peradaban ummat manusia dari kesesatan menuju kebenaran dan kebahagian dunia maupun akhirat. Hal ini merupakan salah satu pengaruh dari ilmu pengetahuan yang terkandung dalam Al-Qur’an. Karena banyak hikmah keutamaan-Nya.
Lebih lanjut Prof.Dr. K.H. Didin Hafiduddin M.Sc mengatakan hikmah Nuzulul Qur'an di Bulan Ramadhan ini adalah Ketika Al-Qur'an turun berangsur-angsur dalam kurun waktu lebih dari 22 tahun, kemudian menjadi rangkaian yang sangat cermat dan penuh makna, indah dan fasih gaya bahasanya, terjalin antara satu ayat dengan ayat lainnya bagaikan untaian mutiara, serta ketiadaan pertentangan di dalamnya, semakin menguatkan bahwa Al-Qur'an benar-benar kalam ilahi, Dzat yang Maha Bijaksana lagi Maha Terpuji.
Pada akhir ceramah dilaksanakan  doa bersama,  mendoakan  kepada seluruh anggota lanud Atang Sendjaja dan Wingdikum, agar selalu dalam lindungan Allah Swt. Tuhan Yang maha Esa, dihindarkan dari musibah dan mara bahaya,serta pembangunan Masjid At-Taqwa Lanud Ats dapat segera selesai dan dapat di pergunakan oleh seluruh warga Lanud Ats dan masyarakat sekitar.  



Tidak ada komentar:

Posting Komentar