Kamis, 14 April 2016

PRESIDEN RI KUKER KE KEPULAUAN SERIBU BERANGKAT DARI LANUD ATANG SENDJAJA BOGOR


Keterangan Gambar  :         Presiden RI      Ir.Joko Widodo      didampingi      Komandan Lanud Atang  Sendjaja    Marsma TNI   Hari   Budianto  saat    menyalami   Kapolda Jawa barat  Irjen Pol Jodie Rooseto bersama Pejabat terkait saat mengantar Presiden Republik Indonesia Kuker ke Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu. kamis  (14/4).  (Foto :Pentak Ats).

Pentak Lanud Ats, Kamis (14/4).

            Presiden RI  melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, Beliau  akan menghadiri acara pencanangan Gerakan Nasional Penyelamatan Tumbuhan dan Satwa Liar dalam rangka Hari Hutan Internasional (HHI) yang diadakan di Pulau Karya, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kabupaten Administrasi Kepulauan SeribuPresiden RI  disambut oleh Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Hari Budianto bersama  Pangdam III/Siliwangi  Mayjen Hadi Prasojo, Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Jodie Rooseto, Para Pejabat TNI/Polri Wilayah Bogor, Pejabat Lanud Atang Sendjaja  yang langsung mengantar Presiden Republik Indonesia  Ir. Joko Widodo,beserta Rombongan menuju ke pesawat Helikopter Super Puma TNI Angkatan Udara Skadron Udara 45 Halim Perdanakusuma. Sesuai rencana pukul 09.00 Wib Take Off dari lanud Atang Sendjaja menuju  ke Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu.  Bertempat di Main Apron Lanud Atang Sendjaja Bogor. (14/4).

             Selain memberikan pengarahan dan mencanangkan Gerakan Nasional Penyelamatan Tumbuhan dan Satwa Liar, Presiden RI  juga akan menandatangani Prasasti sebagai tanda peresmian Pusat Suaka Penyu Pulau Pramuka dan Puasa Suaka Elang Bondol Pulau Kotok Besar. Jokowi juga akan menyaksikan kegiatan Pelepasan Tukik Penyu Sisik.   Setelah acara di Kepulauan Seribu, Presiden RI   akan beragenda di Istana Merdeka hari ini.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar