Rabu, 23 November 2016

LETKOL TEK SRI HARJANTO JABAT KOMANDAN SKADRON TEHNIK 024 LANUD ATANG SENDJAJA


 Komandan Lanud Atang Sendjaja  Marsma TNI  Hari Budianto  saat salam komando dengan Danskatek  024 lanud Atang sendjaja baru,  Letkol Tek Sri Harjanto dan pejabat lama Letkol Tek M Arief Tanju. Bertempat di Hanggar Skatek 024 Lanud Atang Sendjaja  Rabu (23/11).  (Foto :Pentak Ats).



Pentak lanud Ats, Rabu (23/11).

         Jabatan Komandan Skadron Tehnik 024 Lanud Atang Sendjaja diserah terimakan dari Letkol Tek M. Arief  Tanju  kepada Letkol Tek Sri Harjanto   yang dilaksanakan TNI Hari Budianto.   Bertempat  di Hanggar Skatek 024 Lanud Atang Sendjaja. Rabu (13/11) Upacara Sertijab ditandai dengan penanggalan dan penyematan tanda jabatan dan tanda pangkat oleh Komandan Lanud Atang Sendjaja kepada masing-masing pejabat lama dan pejabat baru.

Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Hari Budianto,  dalam sambutannya menyatakan, pergantian jabatan bukanlah sesuatu yang baru dalam organisasi, dan juga bukan sesuatu yang begitu saja terjadi, karena didalamnya mengandung makna yang luas dalam suatu proses mata rantai pembinaan personel, juga dapat dijadikan sebagai sarana penyegaran  bagi personel itu sendiri,dan juga  bagi satuan kerja, sehingga tercipta suatu perubahan-perubahan yang mengarah kepada peningkatan prestasi kerja.

            Lebih Lanjut Dan Lanud Ats menjelaskan, bahwa perkembangan dibidang teknologi kedirgantaraan sangat pesat sehingga dibutuhkan para teknisi yang handal dan, professional dan mumpuni yang mampu dan mengerti betul tentang seluk beluk hilicopter secara keseluruhan baik mengenai engine dan system elektro yang dimiliki pesawat helicopter. Oleh karena itu para teknisi Skadron Teknik 024 dituntut selalu berada dalam  kesiapan operasional yang tinggi guna mendukung tugas-tugas operasi udara.   Disamping itu titik berat tugas yang diemban oleh Skadron Teknik 024 adalah bidang teknik dan melaksanakan pembinaan kemampuan personel secara berlanjut,   oleh karena itu tindakan yang utama dan perlu dilakukan adalah menyiapkan tenaga teknisi  secara   profesional dan konsisten dengan tetap memelihara keselamatan terbang dan kerja untuk mencapai “zero accident”.  Tegas Danlanud Ats

Pada akhir sambutannya Dan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Hari Budianto   menekankan  Kepada Letkol Tek Sri Harjanto yang mulai saat ini resmi menjabat sebagai Komandan Skadron Teknik 024, saya yakin dengan pengalaman tugas, saudara akan mampu menunjukkan yang  terbaik dan dapat menindaklanjuti hal-hal positif yang telah dilaksanakan pejabat sebelumnya. Teruslah berprestasi agar Skadron Teknik 024 Lanud Atang Sendjaja yang saudara pimpin dapat lebih mampu berkiprah mengemban misi-misi yang dipercayakan bangsa dan negara

            Hadir dalam acara sertijab Komandan Skadron Tehnik 024 Lanud Atang Sendjaja, Danwing 4 Lanud Atang Sendjaja  Kolonel Pnb Hendo Arief H.,S.Sos,  Para Kadis, Komandan Satuan, Ketua Pia Ardhya Garini Cab 3/D I Lanud Atang Sendjaja Ny. Hari Budianto beserta pengurus, Pejabat Militer dan sipil Kabupaten Bogor dan para undangan lainnya.  Pada waktu yang sama juga diadakan serah terima jabatan Ketua Pia Ardya Garini Ranting 03 /D. 1 Skatek 024 dari  Ny Arief Tanju Kepada Ny.Sri Harjanto dipimpin langsung oleh Ketua Pia Ardya Garini Cabang 3 /D. 1 lanud Ats Ny Hari Budianto. .(23/11). (Foto :Pentak Ats).








Tidak ada komentar:

Posting Komentar