Rabu, 23 Desember 2015

LETKOL PNB ANTONIUS ADI NURWAHYONO,S.E JABAT KOMANDAN SKADRON UDARA 8 WING 4 LANUD ATANG SENDJAJA



Keterangan Gambar  :   Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Hari Budianto  saat  melaksanakan salam komando bersama pejabat baru Komandan Skadron udara 8 Letkol Pnb Antonius Adi Nurwahyono,S.E   dan pejabat lama   Letkol Pnb Hilman Zaeni Bertempat di Hanggar Skadron 8 Wing 4  Lanud Atang Sendjaja  Rabu (23/12).  (Foto :Pentak Ats).

Pentak Lanud Ats, Rabu (23/12).
            Jabatan Komandan Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Atang Sendjaja diserah terimakan dari Letkol Pnb Hilman Zaeni  kepada Letkol Pnb Antonius Adi Nurwahyono,S.E. yang dilaksanakan dalam  upacara militer dengan inspektur upacara  Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Hari Budianto di Hanggar Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Atang Sendjaja. Rabu (23/12)   Upacara Sertijab ditandai dengan penanggalan dan penyematan tanda jabatan dan tanda pangkat oleh Komandan Lanud Atang Sendjaja kepada masing-masing pejabat lama dan pejabat baru.
Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Hari Budianto,  dalam sambutannya menyatakan, Pergantian jabatan bukanlah sesuatu yang baru dalam organisasi, dan juga bukan sesuatu yang begitu saja terjadi, karena didalamnya mengandung makna yang luas, disamping sebagai sarana tour of area dan tour of duty dalam suatu proses mata rantai pembinaan personel, juga dapat dijadikan sebagai sarana penyegaran tidak hanya bagi personel itu sendiri, tetapi juga bagi satuan kerja, sehingga tercipta suatu perubahan-perubahan yang mengarah kepada peningkatan prestasi kerja.

Dengan demikian pergantian jabatan seperti ini bukanlah sekedar pergantian personel semata, tetapi mengandung makna kelanjutan proses dinamisasi untuk memelihara dan meningkatkan peran organisasi, sesuai dengan tuntutan perkembangan yang akan dihadapi.
Lebih Lanjut Dan Lanud Ats menjelaskan, bahwa Lanud Atang Sendjaja sebagai Pangkalan Operasional yang berada dalam jajaran Komando Operasi TNI Angkatan Udara I, membutuhkan personel-personel yang profesional di bidang tugasnya, yang disiapkan dalam rangka untuk mendukung keberhasilan tugas pokok TNI Angkatan Udara. Spots operasional Lanud Atang Sendjaja begitu banyak yang setiap saat dituntut untuk selalu siap melaksanakan tugas operasi udara.  Cara terbaik adalah meningkatkan kesiapan pesawat dengan mengantisipasi sedini mungkin hal-hal sekecil apapun yang dapat menghalangi kesiapan operasional sehingga tercapai ”Zero Accident” dalam pelaksanaan tugas. Jika hal itu dapat kita capai, keyakinan publik akan berpihak kepada kita yang bermuara kepada pembentukan citra Lanud Atang Sendjaja secara khusus dan TNI Angkatan Udara pada umumnya. Untuk menghadapi ini semua, saya yakin dan percaya kepada Skadron Udara 8 mampu mengedepankan profesionalisme dibidang tugasnya

Pada akhir sambutannya Dan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Hari Budianto,  menyampaikan
      6
 ucapkan terima kasih kepada Letkol Pnb Hilman Zaeni   yang   telah  menunjukkan   prestasinya  selama menjabat Komandan Skadron Udara 8, semoga di tempat tugas yang baru nanti saudara dapat lebih berprestasi dan berhasil dalam segala tugas.  Ucapan terima kasih yang sama juga saya tujukan kepada Ny Hilman Zaeni yang selama ini telah mendampingi suami dengan penuh pengertian sehingga peran suami dapat sepenuhnya   memusatkan perhatian pada tugasnya.
Selanjutnya Dan Lanud Ats menekankan, kepada Letkol Pnb Antonius Adi Nurwahyono,S.E. yang mulai saat ini resmi menjabat sebagai Komandan Skadron Udara 8, saya yakin saudara mampu menunjukkan prestasi yang terbaik dan dapat melanjutkan hal-hal positif yang telah dilaksanakan pejabat sebelumnya. Teruslah berprestasi agar Skadron Udara 8 yang saudara pimpin dapat lebih mampu berkiprah mengemban misi-misi yang dipercayakan TNI Angkatan Udara, bangsa dan negara. Kepada Ny. Antonius saya berpesan agar dapat mendukung tugas-tugas suami dan berperan aktif dalam organisasi PIA Ardhya Garini, sehingga Letkol Pnb Antonius Adi Nurwahyono,S.E Dapat lebih fokus dalam melaksanakan amanah yang diembanya.
         Hadir dalam acara sertijab Komandan Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Atang Sendjaja, Dan Wing 4 Lanud Atang Sendjaja  Kolonel Pnb M. Dadan Gunawan,  Dan Wingdikum,  Kolonel Pnb Danang Setyabudi,  Para Kadis, Komandan Satuan, Ketua Pia Ardhya Garini Cab 3/D I Lanud Atang Sendjaja Ny. Hari Budianto, beserta pengurus Pejabat Militer dan sipil Kabupaten Bogor dan para undangan lainnya.  Rabu (23/12).



Tidak ada komentar:

Posting Komentar