Jumat, 28 November 2014

SAFETY MEETING DISLAMBANGJAAU DI LANUD ATS
  

Mayor Psk Sukamto memberikan ceramah seputaran pengetahuan keselamatan terbang dan kerja, di ruang Aula Iskandar Disops Lanud Ats, Jum’at,  (28/11).  (Foto : Pentak Ats).

Lanud Atang Sendjaja, Jum’at (28/11).
Safety Meeting Dinas Keselamatan Terbang dan Kerja TNI AU (Dislambangjaau), Jum’at (28/11), di laksanakan di Pangkalan TNI AU Atang Sendjaja (Lanud Ats), Semplak Bogor.  Ceramah lambangja di Aula Iskandar Disops Lanud Ats itu di hadiri para air crew baik dari Skadron Udara 6 dan Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Ats, serta tekhnisi helikopter dari Skatek 024 Lanud Ats.

YON 23 GRUP II KOPASSUS ‘SILAHTURAHMI’ KE LANUD ATS
Suasana pertandingan persahabatan bola volly  antara  Lanud Ats (berkaos kuning) dengan Yon 23 Kopassus (berkaos merah), di Hanggar Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Ats,  Jum’at, (28/11). Foto : Pentak Ats.

Lanud Atang Sendjaja, Jum’at  (28/11)
Batalyon 23 Grup II Kopassus, Jum’at (28/11), ‘silahturahmi ’ ke Pangkalan TNI AU Atang Sendjaja (Lanud Ats), dalam rangka olahraga bersama.  Kegiatan olahraga di laksanakan di Skadron Udara 8 Wing 4 Lanud Ats, menggelar berbagai pertandingan persahabatan antara lain; bola volly, bulutangkis dan tenis meja.

Kamis, 27 November 2014

ANGGOTA LANUD ATS TINGKATKAN KEMAMPUAN MENEMBAK



Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Dedy Permadi,S.E.,MMDS, bersama Dan Wing 4 Kolonel Pnb Tarjoni,  Kepala Dinas Operasi Kolonel Pnb Suliono serta  Kadispers Kolonel Pnb Iwan Tahandi   saat melaksanakan latihan menembak senjata laras pendek, bertempat di Lapangan Tembak Lanud Atang Sendjaja, Kamis  (27/11).   (Foto:  Pentak Lanud Ats).

Lanud Atang Sendjaja, Kamis (27/11)

Dalam upaya meningkatkan kemampuan  menembak prajurit TNI AU, khususnya personel Lanud Atang Sendjaja, Dinas Operasi Lanud Atang Sendjaja dalam hal ini Seksi Operasi dan Latihan (Opslat)  secara terjadwal melaksanakan latihan menembak di lapangan tembak Lanud Atang Sendjaja yang dilaksanakan kali ini pada  semester  II  triwulan  4.    Dalam kegiatan tersebut, selain diikuti oleh satuan jajaran Lanud Atang Sendjaja, meliputi Staf Khusus Lanud Atang Sendjaja, Wing 4, Skadron Udara 6, Skadron Udara 8, Skadron Teknik 024, Satpomau, serta Rumkit,     Dalam kesempatan tersebut, Komandan Lanud Atang Sendjaja  Marsma TNI Dedy Permadi, S.E., MMDS didampingi Dan Wing 4 Kolonel Pnb Tarjoni,  Kepala Dinas Operasi Kolonel Pnb Suliono serta  Kadispers Kolonel Pnb Iwan Tahandi   berkesempatan melaksanakan latihan menembak menggunakan senjata  laras pendek.

DAN LANUD ATS SERAHKAN HADIAH LOMBA LIGA SEPAK BOLA ATS (LISA) 2014


 
Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Dedy Permadi, S.E., MMDS saat menyerahkan hadiah juara satu Liga Sepak Bola Lanud Atang Sendjaja (Lisa) tahun 2014  kepada perwakilan dari Skatek 024  berupa piala tetap, piala  bergilir, hadiah hiburan dan satu ekor kambing, sedangkan juara II dan III di rebut oleh Dislog Lanud Atang Sendjaja, serta Staf Khusus yang masing-masing mendapat trophy serta bingkisan hadiah.    Kegiatan pertandingan bola ini dalam rangka utuk menumbuhkan rasa sportifitas anggota, menjaga fisik dan kesehatan serta untuk menjaring  pemain  olah raga sepak bola Lanud Atang Sendjaja, Kamis (27/11).   ( Foto : Pentak Lanud Ats) 

KETUA PIA AG CAB 3/ D I LANUD ATS SERAHKAN HADIAH PERLOMBAAN KASTI



Ketua PIA Ardhya Garini (PIA AG) Cabang 3/ D I Lanud Ats, Ny. Dedy Permadi, berfoto bersama dengan para juara I, II dan III perlombaan kasti Danlanud Ats Cup I tahun 2014.  PIA AG Kipan “C” Yonko 467 Paskhas merebut juara I, juara II PIA AG ranting Disops Lanud Ats, serta juara III PIA AG ranting Dislog Lanud Ats. Kegiatan pertandingan kasti ini dalam rangka HUT PIA Ardhya Garini Ke-58,  menumbuhkan rasa sportifitas sesama anggota PIA AG di jajaran Lanud Ats, menjaga fisik dan kesehatan seluruh anggota  PIA AG Cabang 3/ D I  Lanud Ats, Kamis (27/11).  (Foto: Pentak Lanud Ats). 






Rabu, 26 November 2014

PIA ARDHYA GARINI CABANG 3/ D I LANUD ATANG SENDJAJA SYUKURAN HUT KE 58 PIA ARDHYA GARINI



 Ketua PIA Ardhya Garini Cab 3/D I Lanud Atang Sendjaja, Ny. Dedy Permadi, di dampingi Komandan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Dedy Permadi,S.E.,MMDS, serta Ketua Peringatan HUT Ke-58 PIA Ardhya Garini di Lanud Atang Sendjaja, Ny. Ratna Tarjoni, ber pose bersama dengan salah seorang anggota PIA Ardhya Garini Cab 3/D I Lanud Atang Sendjaja termuda yang menerima tumpengan dalam rangkaian syukuran HUT Ke-58 PIA Ardhya Garini.   (Foto; Pentak Ats)

PIA Ardhya Garini Cab 3/D I Lanud Atang Sendjaja  melaksanakan syukuran Hari Ulang Tahun PIA AG Ke-58 di Aula SMK Penerbangan “Angkasa” Lanud Atang Sendjaja, Rabu (26/11). Acara di awali dengan pembacaan lintasan sejarah PIA Ardhya Garini  dan laporan dari Ketua Panitia Peringatan HUT Ke-58 PIA AG di Lanud Atang Sendjaja.

Senin, 24 November 2014



KETUA PIA CABANG 3/D.I LANUD ATS BESERTA PENGURUS KUKER KE RANTING 02-3/D.I SKADRON UDARA 8  DAN RANTING 06-3/D.I SATPOMAU 
 
 Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 3/D.I Lanud Ats Ny.Dedy Permadi didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Ranting 02-3/D.I Skadron Udara 8 Ny Ficaulima beserta pengurus saat menyaksikan hasil  karya kerajinan tangan dari pengurus PIA Ardhya Garini  Ranting 02-3/D.I Skadron Udara 8.      Kunjungan kerja kali ini dalam rangka   sebagai ajang tali  silaturahmi dan melihat sejauh mana kegiatan-kegiatan  yang sudah dilaksanakan dimasing-masing ranting.    (24/11) Foto : Pentak Lanud Ats 




 SELURUH ANGGOTA  LANUD ATS HARUS TETAP MEMENGANG TEGUH  SAPTA MARGA, SUMPAH PRAJURIT DAN DELAPAN WAJIB TNI
  


Dan Lanud Atang Sendjaja Marsma TNI Dedy Permadi,S.E.,MMDS  saat menyampaikan penekanan kepada seluruh anggota  dan Pns Lanud Atang Sendjaja, pada upacara bendera mingguan tanggal  24 Nopember 2014.     Dalam penekanan tersebut Dan Lanud Ats mengatakan empat hal yang perlu pedomani dan dilaksanakan diantaranya adalah pertama pada era  teknologi informasi sekarang ini media eletronik maupun cetak sangat pesat perkembangannya, untuk itu  diharapkan seluruh anggota  dapat bersikap dan bertindak sesuai dengan sapta marga, sumpah prajurit dan delapan wajib TNI.    Kedua hendaknya tidak melakukan tindakan yang dapat menimbulkan  perselisihan antara prajurit TNI dengan TNI, TNI dengan Polri dan TNI dengan masyarakat.    Ketiga  prajurit  TNI dilarang menjadi beking.     Keempat hendaknya prajurit TNI dalam melaksanakan tugas operasi dan tugas-tugas yang lainnya mengunakan senjata api sesuai dengan prosedur, merawat, dan mengamankan senjata yang digunakan.    Pada Upacara Bendera mingguan  ini dihadiri oleh Dan Wing 4  Kolonel Pnb Tarjoni, Para Kadis dan seluruh anggota serta Pns Lanud  Atang Sendjaja.  (24/11) Foto : Pentak Lanud Ats